11 Oktober 2025

Zuzo dan Gula Merah

Zuzo penasaran bagaimana paman membuat gula merah. Ia ikut ke kebun bersama paman dan melihat banyak pohon seperti pohon kelapa. Pohon itu ternyata adalah pohon aren. Paman menjelaskan bahwa dari pohon aren dapat menghasilkan air nira yang merupakan bahan membuat gula merah. Paman sangat lincah memanjat pohon aren untuk menyadap air nira. Air nira yang sudah ditampung dituangkan ke dalam kuali untuk dimasak.Butuh waktu sekitar 6 jam sehingga air nira mengental dan menjadi gula merah. Gula merah buatan paman manis dan gurih, hitam rupanya manis rasanya. Zuzo meminta ibunya menjual gula merah paman secara online. Dalam waktu singkat gula merah habis terjual tak bersisa. Zuzo dan pamannya senang sekali. Zuzo dapat tahu cara membuat gula merah dan membantu Paman menjualnya secara online. #Dutateknologi #geminiuntukpendidikan #bahanajargemini




0 komentar:

Posting Komentar