23 September 2025

Dikbud Kepahiang Gelar Penguatan Numerasi dan Pemanfaatan Rumah Pendidikan Bagi Guru SMP

Kepahiang, 23 September 2025 — Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Kepahiang melalui Bidang Pembinaan Ketenagaaan melaksanakan kegiatan penting berupa Penguatan Gerakan Numerasi Nasional dan Pemanfaatan Rumah Pendidikan. Acara ini bertujuan meningkatkan kompetensi guru dalam mengimplementasikan literasi numerasi di sekolah serta memaksimalkan sumber daya pendidikan yang ada.Kegiatan yang diikuti oleh dua orang guru dari setiap sekolah jenjang SMP se-Kabupaten Kepahiang ini, dipusatkan di Aula Dikbud Kepahiang pada hari Selasa, 23 September 2025. Pembukaan dan NarasumberAcara dibuka secara resmi oleh Kepala Bidang Pembinaan Ketenagaaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Ibu Lia Febriani, SE, MM. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya peran guru dalam menggerakkan numerasi sebagai fondasi kemampuan berpikir logis siswa.

Sesi materi diisi oleh para Penggerak Komunitas Belajar Kabupaten Kepahiang yang berpengalaman Reevi Haryanto, M.Pd, Sri Badriah, S.Pd, Aam Susantii, S.Pd.Mereka menyampaikan materi inti yang sangat relevan dengan kebutuhan pendidikan saat ini, yaitu mengenai Gerakan Numerasi Nasional dan Pemanfaatan Rumah Pendidikan. Guru-guru diajak untuk memahami strategi baru dalam mengajarkan matematika dan memanfaatkan platform belajar digital secara optimal.

Diharapkan, dengan bekal ilmu dari kegiatan ini, para guru dapat segera menerapkan praktik baik di sekolah masing-masing, yang pada akhirnya akan berdampak positif pada peningkatan mutu pendidikan, khususnya kemampuan numerasi siswa di Kabupaten Kepahiang.




0 komentar:

Posting Komentar