24 Juli 2022

SMPN 1 Kepahiang Juara Umum FLS2N Kabupaten Kepahiang

Bertepatan dengan hari anak nasional, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kabupaten Kepahiang kembali menggelar Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) jenjang pendidikan SD dan SMP di aula kantor pengawas, Sabtu (23 Juli 2022)

Kegiatan tersebut merupakan salah satu bagian dari aktifitas pengembangan kreatifitas di bidang seni bagi peserta didik jenjang SD dan SMP, Puspresnas memberikan wadah untuk berkreasi dan menampilkan kerya kreatif dan inovatif bagi peserta didik dalam pengembangan diri pasca pandemi.
"Pelaksanaan lomba FLS2N tersebut dilaksanakan dengan sistem daring (online) dengan menggunakan aplikasi yang telah disediakan oleh panitia pusat. Para peserta yang akan berpartisipasi dapat mempersiapkan diri dari sekarang karena ajang FLS2N akan digelar bulai dari Juni hingga September 2022", tutur Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kabupaten Kepahiang, Nining Fawely Pasju, S.Pt., M.M
Berikut para juara yang akan berlaga kembali di tingkat provinsi:
Juara tingkat SD
- Gambar Bercerita : SDN 2 Kepahiang
- tari kreasi : SDN 9 Tebat Karai
- pantomim : SDN 11 Kepahiang
- Menyanyi Tunggal: SDN 11 Kepahiang
Juara tingkat SMP
- Desain Poster:
1. SMPN 1 Kepahiang : Shireen Aulia
2. SMP IT Cahaya Rabbani
- Solo Song :
1. SMPN 1 Kepahiang : Bunga medllya putri
2. SMPN 2 Kepahiang
- Musik Tradisional : SMPN 2 Kepahiang
- Kreativitas Tari : SMPN 1 Kepahiang
1.Suci vidia risma 2.Yelse 3.Alya Mukhbita 4.Aisyah Cempaka Arum 5.Nasyifa Aulia Fahma
- Gitar Duet : SMPN 1 Kepahiang
1.Ranaosa Rainepolei
2.Dika Ari Anggara Pratama

Selain itu juga siswa-siswi SMP Negeri 1 Kepahiang juga berprestasi pada ajang Olimpiade Olahraga Siswa Tin Nasional (O2SN) yaitu : Juara 1 Karate Putra Tingkat SMP : Deskiansyah dan Juara 2 Karate Putri : Meylan Trilestari. Semoga siswa-siswi yang telah berprestasi tersebut dapat sukses pada ajang selanjutnya di tingkat Provinsi Bengkulu sebagai perwakilan dari Kabupaten Kepahiang.

Sumber : Dikbud Kepahiang


0 komentar:

Posting Komentar